MIMIKA – Badan Pusat Statistik (BPS) Kabupaten Mimika menggelar kegiatan Focus Group Discussion (FGD) Pembinaan Statistik Sektoral dan Pencanangan Program Desa Cinta Statistik (Desa Cantik), yang berlangsung pada Rabu (21/5/2025) di Hotel Horison Ultima, Mimika.
Kegiatan ini dihadiri oleh Wakil Bupati Mimika, Emanuel Kemong, Kepala BPS Mimika, Ouceu Satyadipura, serta perwakilan dari sejumlah Organisasi Perangkat Daerah (OPD) terkait di lingkungan Pemerintah Kabupaten Mimika.
Dalam sambutannya, Wakil Bupati Mimika menyampaikan apresiasi atas peran aktif BPS dalam mendukung pembangunan daerah melalui penyediaan data statistik yang akurat, terpercaya, dan dapat dipertanggungjawabkan.
“Saya memberikan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada BPS atas kontribusinya dalam menyediakan data yang valid. Data ini menjadi fondasi penting dalam proses perencanaan dan pengambilan kebijakan yang tepat sasaran di tingkat daerah,” ujar Emanuel.
Ia menambahkan bahwa statistik sektoral yang disusun oleh perangkat daerah sangat berperan dalam membentuk indikator kinerja, sekaligus menjadi alat evaluasi atas capaian pembangunan di Kabupaten Mimika.
“Statistik sektoral bukan hanya angka, tetapi menjadi alat ukur dan pijakan dalam memastikan pembangunan berjalan sesuai arah dan kebutuhan masyarakat,” tambahnya.
Program Desa Cantik sendiri merupakan salah satu inisiatif BPS untuk meningkatkan kapasitas desa dalam mengelola dan memanfaatkan data statistik secara mandiri, sehingga dapat menunjang pembangunan berbasis data hingga ke tingkat paling bawah.
Kegiatan FGD ini menjadi ajang koordinasi dan kolaborasi antar-stakeholder dalam mewujudkan sistem statistik yang terintegrasi dan berkualitas, sebagai bagian dari upaya memperkuat tata kelola pemerintahan berbasis data di Kabupaten Mimika.
Tim Peliputan Diskominfo Mimika
Apakah isi website memberikan informasi yang anda butuhkan ?