Berita

Bupati Mimika Launching Lagu Ciptaanya "Amung Te Ena"

MIMIKA - Bupati Mimika, DR. Eltinus Omaleng, S.E., M.H., ditengah rangkaian pelaksanaan kegiatan panggung hiburan dalam rangka peresmian 11 gedung kantor baru pada lingkup Pemerintah Kabupaten Mimika, Papua Tengah, juga melaunching lagu ciptaannya "Amung Te Ena". Bertempat di halaman Kantor Pusat Pemerintahan Sp 3, Selasa (20/02/2024) di Timika.

Lagu ciptaan Bupati Mimika ini menjelaskan bahwa lagu ini bermakna sebagai ucapan syukur kepada Tuhan Yang Maha Kuasa karena telah memberikan kekayaan alam yang melimpah di Kabupaten Mimika.

Eltinus juga mengajak semua masyarakat di Kabupaten Mimika untuk selalu bersyukur kepada Tuhan, karena kita di Kabupaten ini berbeda dengan Kabupaten lainnya, sebab kita memiliki kekayaan alam yang sangat lengkap dari pesisir, daratan, gunung, lembah, salju itu semua isinya emas.

Dalam rangkaian panggung hiburan ini juga dihadiri artis yakni Mitha Talahatu dan Nobo Idol, yang mana juga bersama Bupati Mimika, Eltinus, juga turut menyanyikan lagu ciptaannya, "Amung Te Ena".

Tim Liputan Diskominfo Mimika

Apakah isi website memberikan informasi yang anda butuhkan ?