MIMIKA - Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak, Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (DP3AP2KB) mengadakan kegiatan Pelaksanaan Desiminasi 1 Audit Kasus Stunting di Kabupaten Mimika, bertempat di Aula Babaigo Keuskupan, Jumat (06/09/2024) di Timika.
Kegiatan tersebut dibuka oleh Kepala Dinas P3AP2KB, Hermalina W. Imbiri, S.E., M.Si., juga Narasumber yakni Dokter Sugoro dan Satgas Stunting Mimika.
Saat menyampaikan sambutannya, Hermalina mengatakan di dalam Peraturan Presiden Nomor 72 Tahun 2021 tentang Percepatan Penurunan Stunting yang menjadi Strategi Nasional dan acuan bagi Kementerian Lembaga, Pemerintah Daerah Provinsi, Pemerintah Kabupaten/ Kota, Pemerintah Desa dan Pemangku kepentingan lainnya, yang mana hal ini merupakan program prioritas bagi Pemerintah Indonesia dan juga menjadi pekerjaan rumah bagi pemerintah daerah dan seluruh stakeholder terkait.
"Audit Kasus Stunting merupakan salah satu Program Pelaksanaan Percepatan
Penurunan Stunting yang dilaksanakan oleh Dinas Pemberdayaan Perempuan,
Perlindungan Anak, Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana yang diintervensi langsung oleh tiap-tiap Kepala OPD melalui hasil audit dan rekomendasi oleh tim pakar dalam upaya peningkatan penanggulangan terhadap kasus Stunting," tuturnya.
Diseminasi I Audit Kasus Stunting memiliki tujuan penting yaitu untuk mengindentifikasi resiko dan penyebab kasus stunting pada kelompok sasaran berbasis surveilans rutin atau sumber data lainnya. Dengan kelompok sasaran meliputi: Catin, Ibu Hamil, Ibu Pascasalin dan Baduta/Balita).
Lanjutnya, maka kondisi inilah yang harus menjadi perhatian dan prioritas kita semua. Sehingga, dengan dilaksanakannya pertemuan ini akan menjadi momentum penting dalam meningkatkan koordinasi, kolaborasi,
sinergitas antar berbagai pihak dalam upaya bersama menangani Stunting di Kabupaten Mimika.
"Harapan besar terletak pada intervensi yang akan diberikan oleh Bapak/Ibu
selaku Kepala OPD, sehingga ada hasil perubahan yang nantinya diterima oleh
kelompok sasaran yang menjadi bentuk nyata dukungan dan upaya penanggulangan kasus Stunting tiap OPD lintas sektor di Kabupaten Mimika," tuturnya.
Kegiatan ini dihadiri oleh Kepala OPD lintas sektor, Kepala Distrik, Koordinator dan Pj Gizi di tiap Puskesmas, juga peserta lainnya.
Tim Liputan Diskominfo Mimika
Apakah isi website memberikan informasi yang anda butuhkan ?